Tahun ini Akademi Teknik Soroako kembali mengikuti Sulawesi Expo 2018 di kota Makassar. Acara ini diikuti oleh banyak perguruan tinggi di seluruh Indonesia.
Untuk stand pameran ATS sendiri kita memamerkan beberapa Foto-foto Teknologi Tepat Guna yang telah di buat oleh mahasiswa ATS, juga terdapat simulator Pneumatik, Robot Excavator yang menjadi primadona pada saat pameran, juga alat tes psikomotorik yang bisa dicoba oleh para pengunjung dan berhadiah menarik jika dapat melalui level-level tertentu.
Pada kesempatan ini juga dilakukan promosi untuk menarik perhatian siswa-siswi SMA untuk mendaftarkan dirinya di Kampus Akademi Teknik Soroako dengan membagikan brosur PMB,
Pameran ini berlangsung selama tiga hari, dari 81 peserta yang menjadi peserta, Akademi Teknik Soroako berhasir terpilih menjadi stand terbaik ke tiga dan ini merupakan hal yang membanggakan oleh institusi.
Terima kasih kepada seluruh civitas ATS yang telah mendukung mulai dari persiapan hingga berakhirnya pameran tersebut.