ATS Gelar Lokakarya Penyusunan Kelengkapan Dokumen Pembentukan LSP

Sorowako (18/11) — ATS menggelar Lokakarya Penyusunan Kelengkapan Dokumen Pembentukan LSP dengan pemateri Dr. Ir. Sariwahyuni, M.Si., IPM, selain Ketua LSP Politeknik ATI Makassar, beliau juga merupakan Sekretaris Asosiasi Asesor Indonesia Wilayah Sulawesi Selatan.

Membuka lokakarya Direktur ATS, Harjuma, S.S.T., M.T., mengharapkan dengan adanya Lembaga Sertifikasi Profesi ini alumni ATS memiliki daya saing yang tinggi dalam cakupan nasional bahkan internasional. Hal ini juga akan meningkatkan keterserapan alumni di dunia kerja.

Lokakarya dijadwalkan dalam empat hari Senin (18/11) s.d. Kamis (21/11) dengan target dokumen Pembentukan LSP bagi Akademi Teknik Soroako. (NAS)

Hari ke-1

Pembukaan Lokakarya dan penyusunan draft skema sertifikasi. Tim berhasil merumuskan 7 draft.

Hari ke-2

Pleno bersama Komite Skema membahas draft skema sertifikasi dan penyusunan draft Standar Prosedur Operasi (SOP). Masukan dalam pleno ditindaklanjuti termasuk usulan penambahan dua skema sertifikasi.

Hari ke-3

Finalisasi SOP dan tambahan skema sehingga berjumlah 11 skema.

Hari ke-4

Acara penutupan lokakarya diisi dengan penyampaian kesan dan pesan dari pemateri, Ibu Dr. Ir. Sariwahyuni, M.Si., IPM, dan dari peserta lokakarya. Kegiatan lokakarya secara resmi ditutup oleh Direktur Akademi Teknik Soroako, Bpk. Harjuma S.S.T., M.T. dengan menyampaikan apresiasi kepada setiap komponen yang terlibat dalam kegiatan ini. Di penghujung acara para peserta lokakarya berphoto bersama pemateri. (NAS)